Semeru Erupsi Lagi, Guguran Lava Pijar Meluncur Hingga 2 Kilometer

Jatimpost.com – Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang kembali menunjukkan aktivitas vulkanik pada Kamis (30/10) dini hari. Gunung tertinggi di Pulau Jawa tersebut mengeluarkan guguran lava pijar sebanyak tujuh kali dengan jarak luncur mencapai dua kilometer menuju Besuk Kobokan.

“Gunung Semeru mengeluarkan tujuh kali guguran lava pijar dengan jarak luncur 2.000 meter (2 kilometer) mengarah ke Besuk Kobokan,” ujar Kepala Pos Petugas Pengamatan Gunung Semeru, Liswanto, Kamis (30/10/2025).

Berdasarkan laporan pos pengamatan, sebelumnya Semeru telah mengalami empat kali erupsi pada pukul 04.56 WIB hingga 06.10 WIB. Erupsi berupa letusan tersebut membentuk kolom abu setinggi 800 meter dari kawah.

Kolom abu terpantau berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat. Aktivitas erupsi ini terekam seismograf dengan amplitudo maksimum 22 mm dan durasi 208 detik. Hingga kini, status Gunung Semeru masih berada pada level dua atau waspada.

“Gunung Semeru mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati 800 meter. Status masih Level 2 Waspada,” ujar Liswanto.

Dengan kondisi tersebut, petugas mengimbau masyarakat untuk menjauhi area berbahaya sekitar gunung dan aliran sungai sekitar.“Kami mengimbau kepada warga agar tidak beraktivitas di radius 8 kilometer dari puncak dan 500 meter dari sepadan Sungai Besuk Koboan. Juga harus mewaspadai potensi guguran lava dan lahar di sepanjang aliran sungai yang berhulu dari Gunung Semeru,” pungkasnya.

Berita Terbaru:

Baca Juga: