PWNU Jatim Bakal Datangkan Gus Ipul dan Khofifah Untuk Berikrar

Surabaya, Jatimpost.com – Menjelang pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018, Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim bakal mengundang dua bakal calon Gubernur Jatim. Kader terbaik NU yang maju dalam kontestasi Pilgub adalah Khofifah Indar Parawansah dan H Saifullah Yusuf. Keduanya diharapkan datang ke Kantor PWNU Jatim, Jalan Masjid Al-Akbar, Gayungan, Surabaya.

Kehadiran kedua calon tersebut sangat ditunggu-tunggu untuk menyampaikan secara resmi niatan maju di Pilgub Jatim 2018. “Pada saatnya kami upayakan mendatangkan para calon. Tapi yang saya harapkan justru kedua calon itu mendatangi PWNU. Jadi sowan ke sana minta ijin. Syukur kalau mau ikrar dua-duanya,” kata Ketua PWNU Jatim KH. Mutawakkil Alallah saat dihububgi, Jumat (19/01/18B).

KH Mutawakkil akan melakukan musyawarah dengan seluruh pimpinan jika kedua Bacagub bersedia. Baik dari Rois Syuriah mapun Tanfidziyah untuk mengatur formatnya. “Tentunya kalau mereka minta waktu ke kami. Kami akan bermusyawarah dengan para Rois unsur Suriyah,” imbuh Kiyai Mutawakkil.

Dengan majunya kedua kader terbaik NU, Kiyai Mutawakkil berharap keduanya memberikan manfaat, bukan sebaliknya. Bukan untuk saling bermusuhan, apalagi saling menjatuhkan satu sama lain. “Majunya dua kader NU ini merupakan langkah memperluas nilai kebajikan dan kemanfaatan untuk masyarakat Jatim. Bukan sebaliknya,” tegasnya.

Seperti yang diketahui, kedua paslon tersebut akan bersaing di Pilgub Jatim 2018. Masing masing pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak yang diusung Partai Demokrat, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Hanura, PAN dan PKPI. Satu lagi pasangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno yang diusung PKB, PDI Perjuangan, Partai Gerindra dan PKS. [hy]