Jatimpost.com – Sekitar 15 ribu jamaah sholawat Kabupaten Bondowoso pada Selasa (28/6/2022) malam  di Alun-Alun Tamanan Bondowoso kompak mendoakan Gus Muhaimin Iskandar sukses maju sebagai calon presiden (capres) 2024 mendatang. Doa tersebut dipimpin langsung oleh kiai Al Ma’i Sufyan.

“Saya yakin Gus Muhaimin adalah pemimpin yang suka berembuk dan bermusyawarah, pemimpin yang memperhatikan rakyatnya, pemimpin yang tidak dzalim, pemimpin yang insya allah mengangkat perekonomian masyarakat Indonesia,” ungkapnya di hadapan ribuan jamaah shalawat. Gemuruh “amin” terdengar lantang seakan memecah keheningan malam itu.

Gus Muhaimin dalam pagelaran sholawat tersebut tampak tidak hadir, namun hal tersebut tidak mengurungkan niat warga Bondowoso untuk sholawat bersama. Bahkan dari pantauan jatimpost, masyarakat yang hadir tampak berdesak-desakan untuk bisa mengikuti berbagai rangkaian acara.

Ketua DPW PKB Jatim, Abdul Halim Iskandar mewakili Gus Muhaimin mengaku bangga terhadap masyarakat Bondowoso yang telah rela meluangkan waktunya, berdesak-desakan hanya untuk bersholawat bersama-sama untuk indonesia yang lebih baik kedepan. Diketahui, jamaah Shalawat yang datang diperkirakan 15 ribu orang. 

“Pada malam hari ini saya bersyukur kehadirat allah SWT, karena bisa hadir dengan puluhan ribu jamaah sholawat. Luar biasa Bondowoso. Bondowoso bersholawat, Bondowoso selamat, Bondowoso barokah, allahumma amin,” kata Gus Halim kepada jamaah yang hadir. 

Mantan Ketua DPRD Jawa Timur itu menyampaikan bahwa sudah lama merindukan suasana seperti ini. Berkumpul bersama, bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Namun saat Covid-19 menyerang Indonesia, dengan terpaksa masyarakat untuk sementara waktu tidak diperkenankan melakukan kerumunan. 

Namun dengan adanya acara tersebut, dengan barokah shalawat, Gus Halim yakin Indonesia kedepan akan tetap berada dalam lindungan Allah SWT. 

“Semua yang hadir pada malam hari ini mendapatkan syafaat dari junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW. Kita sudah lama merindukan suasana ini. Oleh karena itu, kita bersyukur kehadirat Allah SWT hari ini, Covid-19 minggat karena sholawat. Teruskan bershalawat bersama seluruh ustadz-ustadzah kita, seluruh masyarakat Bondowoso,” katanya. 

Lebih dari itu, cicit dari KH Bisri Syansuri ini menuturkan, mewakili Ketua Umum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar yang berhalangan hadir, memberikan salam kepada seluruh masyarakat Bondowoso. Berbarengan dengan gelaran sholawat tersebut, Gus Halim meminta restu kepada seluruh hadirin agar merestui pencalonan Gus Muhaimin dalam pemilihan Presiden pada 2024 mendatang. 

Pencalonan Gus Muhaimin pada kontestasi politik lima tahunan ini sebagai bentuk tekad menyempurnakan amanah yang sudah diberikan para kiai dan ulama Nahdlatul Ulama (NU). 

“Gus muhaimin meminta doa restu kepada seluruh masyarakat Bondowoso, khususnya jamiyah nahdlatul ulama. Beliau Gus Muhaimin, atas desakan, atas dorongan para kiai, para bu nyai dan seluruh warga masyarakat, didesak untuk mencalonkan diri sebagai calon Presiden Republik indonesia. Mohon doa restu, dan dorongan karena semua itu tidak akan terwujud tanpa dorongan dan doa restu dari bapak ibu,”pungkasnya.